FENILAIAN KINERJA GURU (PKG) FORMATIF KEC. MLARAK

Dengan diterapkannya Penilaian Kinerja Guru (PKG) 2013, para guru dituntut untuk mempersiapkan diri terutama di beberapa aspek dalam lingkup kompetensi pedagogik dan professional mereka. Diantara aspek yang dimaksud adalah kegiatan perancangan, pelaksanaan yang mencakup kegiatan awal, inti dan akhir. Sedangkan aspek yang ketiga adalah evaluasi.

Pelaksanaan PKG meliputi penilaian formatif dan sumatif. Dalam satu tahun pelajaran, sekurang-kurangnya pelaksanaan penilaian kinerja sebanyak dua kali yakni awal tahun pelajaran dan akhir tahun pelajaran. Artinya setiap semester guru akan dinilai kinerjanya.

Penilaian kinerja guru formatif digunakan untuk menyusun profil kinerja guru dan harus dilaksanakan dalam kurun waktu 6 minggu di awal tahun ajaran. Melalui profil kinerja guru ini dan hasil evaluasi diri yang dilakukan oleh guru secara mandiri, sekolah menyusun rencana Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB).

Bagi guru dengan penilaian kinerja di bawah standar, program PKB diarahkan untuk pencapaian standar kompetensi tersebut. Sementara itu, bagi guru yang telah mencapai atau di atas standar, program PKB diorientasikan untuk meningkatkan atau memperbaharui pengetahuan, keterampilan, dan sikap dan perilaku keprofesiannya.

Penetapan perolahan angka kredit guru pada tahun tersebut menggunakan PKG sumatif. Penilaian sumatif juga digunakan untuk menganalisis kemajuan yang dicapai guru dalam pelaksanaan PKB, baik bagi guru yang nilainya masih di bawah standar, telah mencapai standar, atau melebihi standar kompetensi yang telah ditetapkan.

Penilaian kinerja guru akan berlaku secara efektif mulai tanggal 1 Januari 2013 sebagaimana Permendiknas 35/2010 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya. Berikut kumpulan lengkap peraturan, buku pedoman, dan petunjuk teknis PKG yang bisa didownload:
 
Salam
Pakdhe Pri
LAPORAN PKG SUMATIF  KE UPTD AKHIR BULAN DESEMBER

1.    USULAN DAFTAR PENILAI DAN KOORDINATOR PKB DI SEKOLAH BESERTA GURU  YANG DINILAI
2.    FORMAT IX. HASIL PENILAIAN KINERJA (HARD COPY A4)
2.    FORMAT  3    RENCANA FINAL PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN  (HARD COPY A4)
3.    INSTRUMEN PK GURU Ms EXEL.xls (SOFT COPY)

FORTO FOLIO TIAP GURU DI SEKOLAH (hard copy)
1)    Data Identitas Guru Dan Penilai PK Guru.docx
2)    Format Wawancara Sebelum Masuk Kelas.docx
3)    Format Analisis PK Guru.docx
4)    Format Wawancara Setelah Masuk Kelas.docx
5)    Jurna Monitoring.docx
6)    Format hasil pengamatan dan pemantauan.docx
7)    Instrumen PK Guru.docx
8)    Hasil Penilaian Kinerja (Instr. Utama PKG).docx
9)    RPP Guru ( 2 x 35 menit)
10)  FORMAT 1 EVALUASI DIRI GURU.doc
11)  FORMAT 2 RENCANA PKB.doc


ADAPUN FILE YANG DAPAT DIDOWNLOAD SEPERTI DI BAWAH INI :

1.NSTRUMEN PKG DAN PKB .rar 
2.INSTRUMEN PKG DAN PKKS ONLINE  rar
3. PANDUAN PKG DN PKB (RANGKUMAN JUKNIS).rar 
4.a. Buku 1, 2, 4 dan 5 rar
  .b. Lampiran PermengPAN RB No.16-2009.rar
5. CONTOH ISIAN FORMATPKG DAN PKB .rar 
6. CONTOH LAPORAN PENGEMBANGAN DIRI.rar




1 komentar:

Drs. Suprijono mengatakan...

Setelah download dan tolong tinggalkan komentar !

Test Footer 2

Label 6

Label 4

Blue Choclote

Pink Rolls Choclate

label 7

Blogger news